PENGARUH INVESTASI LUAR NEGERI, INVESTASI DALAM NEGERI DAN PENGELUARAN PEMERINTAH TERHADAP PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO DI PROVINSI BANTEN
Kata Kunci:
investasi luar negeri, investasi dalam negeri, pengeluaran pemerintah, produk domestik regional brutoAbstrak
ABSTRACT
The purpose of research is, (1) to determine whether the overseas investment significantly influence the Gross Regional Domestic Product (GDP) in the province of Banten, (2) to determine whether an investment in the country a significant effect on the GDP in the province of Banten, (3) to determine whether government spending significant effect on the GDP in the province of Banten. The analysis technique used is Ordinary Least Square (OLS) Regression equation Y = α + Ln Ln X1 b1 + b2 + b3 Ln Ln X2 X3. The results showed that, (1) there is no significant influence of foreign investment to GDP in Banten Province.
Variable coefficient is equal to -0.016 and the value is negative, meaning that the increase in foreign investment negatively affect GDP of Banten Province. If foreign investment rose by 1%, then the GDP will drop by 0,016%, (2) there is no significant effect of domestic investment to GDP in Banten Province. Variable coefficient is equal to 0.018, meaning that an increase in domestic investment positively affects the GDP Banten. If investment in the country rose by 1%, then the GDP will increase by 0.018%, (3) there is a significant effect of government spending to GDP in the province of Banten. Government spending rose by 1 percent, then the GDP will increase by 1.004%. This shows that to increase the GDP of Banten Province government should increase spending.
Keywords: foreign investment, domestic investment, government expenditure and gross regional domestic product
ABSTRAK
Tujuan penelitian adalah, (1) untuk mengetahui apakah investasi luar negeri berpengaruh signifikan terhadap Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) di Provinsi Banten, (2) untuk mengetahui apakah investasi dalam negeri berpengaruh signifikan terhadap PDRB di Provinsi Banten, (3) untuk mengetahui apakah pengeluaran pemerintah berpengaruh signifikan terhadap PDRB di Provinsi Banten. Teknik analisis yang digunakan adalah Ordinary Least Square (OLS) Regression dengan persamaan Ln Y= α + b1 Ln X1 + b2 Ln X2 + b3 Ln X3. Hasil penelitian adalah, (1) tidak terdapat pengaruh yang signifikan dari investasi luar negeri terhadap PDRB di Provinsi Banten.
Koefisien variabel adalah sebesar -0,016 dan nilai tersebut adalah negatif, artinya bahwa peningkatan investasi luar negeri berpengaruh negatif terhadap PDRB Provinsi Banten. Jika investasi luar negeri naik sebesar 1%, maka PDRB akan turun sebesar 0,016%, (2) tidak terdapat pengaruh yang signifikan dari investasi dalam negeri terhadap PDRB di Provinsi Banten. Koefisien variabel adalah sebesar 0,018, artinya bahwa peningkatan investasi dalam negeri berpengaruh positif terhadap PDRB Provinsi Banten. Jika investasi dalam negeri naik sebesar 1%, maka PDRB akan naik sebesar 0,018%, (3) terdapat pengaruh yang signifikan dari pengeluaran pemerintah terhadap PDRB di Provinsi Banten. Pengeluaran pemerintah naik sebesar 1 persen, maka PDRB akan naik sebesar 1,004%. Ini menunjukkan bahwa untuk meningkatkan PDRB Provinsi Banten pihak pemerintah harus meningkatkan pengeluaran.
Kata Kunci: investasi luar negeri, investasi dalam negeri, pengeluaran pemerintah dan produk domestik regional bruto.
Referensi
Alfirman, Luky dan Edy Sutriono. 2005. Analisis Hubungan Pengeluaran Pemerintah dan Produk Domestik Bruto dengan Menggunakan Pendekatan Granger Causality dan Vector Autoregression. Jurnal Keuangan Publik.
Badan Pusat Statistik Propinsi Banten Dalam Angka. 2001 sampai 2015. Badan Pusat Statistik Provinsi Banten.
Boediono. 2009. Teori Pertumbuhan Ekonomi. Yogyakarta: BPFE Yogyakarta
Deddy Rustiono, S. 2008. Analisis Pengaruh Investasi, Tenaga Kerja, dan Pengeluaran Pemerintah Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Propinsi Jawa Tengah. Universitas Diponegoro.
Eddy Wibowo Candra. 2012. Analisis Peranan Pengeluaran Pemerintah, Tenaga Kerja Dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Provinsi Jawa Timur 2001-2010. Universitas Brawijaya. Malang.
Gujarati, Damodar N. 2006. Basic Econometric. 3rd ed, McGraw Hill International Edition. New York.
Lestari, Rahayu, Ria, 2007. Dampak Pembangunan Ekonomi Terhadap Pertumbuhan Kota Jakarta Tahun 1989-2004, Yogyakarta : Universitas Islam Indonesia Fakultas Ekonomi Ilmu Ekonomi Yogyakarta.
Mankiw, Gregory. N. 2003. Macroeconomics. 5rd ed, by Worth Publishers New York and Basingstokes. Terjemahan. Penerbit Erlangga Surabaya.
Mokodompis, Rumate Dan Marami. 2014. Pengaruh Tingkat Investasi Dan Tenaga Kerja Terhadap Pertumbuhan Ekonomi (Studi Pada Kota Manado Tahun 2003-2012) Jurnal Berkala Efisiensi. IEP - FEB Unsrat Manado
Nachrowi D Nachrowi. 2006, Ekonometrika, untuk Analisis Ekonomi dan Keuangan, Cetakan Pertama, Jakarta: Lembaga Penerbit FE UI.
Prasetyo, Rindang Bangun & Muhammad Firdaus. 2009. Pengaruh Infrastruktur Pada Pertumbuhan Ekonomi Wilayah di Indonesia. Jurnal Ekonomi dan Kebijakan Pembangunan. Vol. 2(2), 222-236.
Samuelson, Paul A. & William D. Nordhaus. 2002. Makro Ekonomi. Erlangga. Jakarta.
Undang-Undang No.1 Tahun 1967 tentang Penanaman Modal Asing (PMA) dan Undang-Undang No.6 Tahun 1968 tentang Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN)
Undang-Undang no 6 tahun 1968 dan Undang-Undang nomor 12 tahun 1970 tentang Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN)